Pendaftar CPNS di Buteng Baru 62 Orang

LABUNGKARI, Rubriksultra.com – Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) yang lolos registrasi melalui sistem Online pemberkasan, kini mulai mendatangi kantor Badan Kepegawaian Daerah dan Sumberdaya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Buton Tengah (Buteng).

“Pembukaan penyetoran berkas di kantor BKPSDM Buteng kita mulai tanggal 2 Oktober hingga pagi ini jam 09.00 baru sekitar 62 orang yang membawa berkas pendaftaran,” ungkapkan Sekretaris BKPSDM Buteng La Ance Paulus.

- Advertisement -

Dari 62 orang pendaftar itu, didominasi tenaga kesehatan sebanyak 33 orang, tenaga guru 20 orang dan tenaga teknis sebanyak 9 orang.

“Kita prediksi hari Senin ini mungkin penyetoran berkas akan membludak,” jelasnya.

Menurur dia, apabila dilihat dari data bese online yang masuk di BKPSDM Buteng akun pendaftar wilayah Negeri Seribu Gua itu sudah ada 2.200 lebih akun yang masuk di website Buton Tengah.

Pantauan wartawan di kantor BKPSD Buteng pagi ini, Kamis 4 Oktober 2018, pendaftar CPNS yang datng menyetorkan berkas sekitar pukul 09.00 wita pagi terus berdatangan. Panitia pelaksana terus melakukan pelayanan pendaftaran.

Penerimaan berkas untuk daerah BKPSDM Buteng akan di buka hingga batas waktu yang ditentukan oleh BKN.

“Secara resmi untuk BKPSDM Buteng itu sampai tanggal 12 Oktober karena penutupan akun sccn sampai tanggal 10 tapi tergantung BKN kalau diperpanjang maka otomatis kita perpanjang, kita akan buka pelayanan mulai jam 08.00 wita hingga 16.00 wita setiap hari kerja,” tutupnya. (adm)

 

 

 

 

 

 

 

Sumber : Inilahsultra

Facebook Comments
Baca Juga :  Survei Indo Barometer Tempatkan AMAN Elektabilitas Tertinggi di Konawe