Gubernur Sultra Terpukau

BAUBAU, Rubriksultra.com – Kunjungan kerja Gubernur Sulawesi Tenggara H. Ali Mazi, SH dalam perjalanannya ke Kota Baubau sebagai rangkaian program kerja 100 hari pertamanya, mendapat sambutan meriah oleh sejumlah elite dan warga di kota ini sejak Jumat kemarin (12/10) . Hal itu tampak dari penyambutannya di Bandara Betoambari yang diterima langsung Wali Kota Dr. H. AS. Tamrin, MH beserta jajarannya juga pimpinan Forkopimda di kota ini.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Baubau, H. Idrus Taufiq Saidi, S.Kom., M.Si menyebutkan bila sejumlah agenda telah dipersiapkan Pemkot Baubau dengan kehadiran orang nomor satu di Sulawesi Tenggara ini, dengan puncak kunjungan untuk membuka langsung Kejuaraan Nasional Dayung antar PPLP/SKO diperairan Lakologou Baubau, Sabtu hari ini 13 Oktober 2018

- Advertisement -

“Kemarin, agenda pertama yang dijalankan Gubernur adalah mengikuti prosesi salat Jumat langsung di masjid Agung Keraton Buton, masjid yang amat bersejarah dalam peradaban Buton masa lalu hingga kini. Di tempat ini, gubernur menyempatkan diri memantau kondisi masjid bersejarah ini, termasuk kondisi revitalisasi terakhir dari bantuan yang pernah digelontorkannya 12 tahun silam, ketika menjabat Gubernur di periode 2003-2008,” ungkapnya melalui rilis yang diterima Rubriksultra.com.

Usai salat Jumat, Gubernur dan Wali Kota AS. Tamrin beserta jajarannya mengikuti prosesi Pekakande-kandea di Baruga Keraton Buton. Di tempat ini, Wali Kota AS Tamrin memberikan pengantar dengan meyebutkan jika Pekakande-kandea dilaksanakan untuk memuliakan kehadiran Gubernur dan ungkapan rasa syukur atas kepemimpinan putra asli Buton ini di Sulawesi Tenggara, juga untuk melestarikan adat budaya kebesaran Buton.

Gubernur Ali Mazi memberi apresiasi sekaligus meminta doa kepada warga Kota Baubau agar kepemimpinannya memberi kemaslahatan bagi segenap warga Sulawesi Tenggara. “Mari bekerja keras untuk pembangunan di daerah ini dan doakan kami untuk bisa memberi maslahat bagi Sulawesi Tenggara secara umum. Insha Allah saya akan memberi yang terbaik untuk kita semua,” paparnya.

Baca Juga :  Mastri Susilo Terpilih Jadi Kepala Perwakilan Ombudsman Sultra

Padatnya agenda kegiatan yang dijalani gubernur berlanjut malam harinya. Ia dan rombongan ditemani Wali Kota AS Tamrin, Bupati Buton La Bakry, Wakil Wali Kota La Ode Ahmad Monianse, Wakil Wali Kota Bengkulu yang menjadi undangan di kegiatan ini, Wahyudi SE., MM, memantau langsung hari kedua jalannya Baubau Expo 2018 yang dipusatkan di kawasan Kotamara.

Tak ada seremoni kegiatan di tempat ini terkecuali mengelilingi stand-stand pameran yang ada. Gubernur bersama rombongan menyempatkan diri mengunjungi stand Sekretariat Daerah, stand Polres, Dinas Kesehatan, stand Dinas Kominfo, Dinas Perhubungan, dan terakhir stand Dinas Ketahanan Pangan.

Yang cukup menarik perhatian ketika Gubernur berada di stand Kominfo, ia langsung mengamati sejumah foto-foto prosesi pelatikan Wali Kota dan Wakil Wali Kota periode 2018-2023 termasuk mengamati wajah-wajah kepemimpian Baubau di masa pemerintahan kota administratif.

Pada kesempatan ini pula Wali Kota AS. Tamrin, menyerahkan buku “Kota Baubau 1981-2023, cerita dan kepemimpinan yang diterbitkan Kominfo Baubau kepada Gubernur, juga kepada Bupati Buton dan juga kepada Wakil Wali Kota Bengkulu.

“Saya begitu bahagia, dokumentasi-dokumentasi kedaerahan masih tersimpan dengan baik, juga ada buku yang merupakan catatan besar perjalanan Kota Baubau. Terus lakukan hal-hal inovatif untuk kemajuan Kota Baubau,” papar gubernur.

Suasana gembira begitu tampak dan cair di stand ini, dengan dilanjutkan foto bersama dengan pengunjung dan petugas stand pameran. (adm)

Facebook Comments