2019, Pemerintah Pusat Gelontorkan Rp 3 Triliun Dana Kelurahan

BAUBAU, Rubriksultra.com – Mulai 2019 mendatang bukan hanya pemerintah desa yang akan diberikan alokasi dana atau lebih dikenal dengan nama Dana Desa (DD). Namun, pemerintah kelurahan juga akan mendapatkan dana serupa.

Tak tanggung-tanggung, dana yang digelontorkan pun terbilang fantastis. Nilainya bahkan mencapai Rp 3 triliun.

- Advertisement -

“Alhamdulillah, Oktober kemarin sudah disepakati APBN sejumlah Rp 2.416 triliun. Nah, salah satunya sudah masuk program ini (Dana Kelurahan,red) yang berjumlah Rp 3 triliun,” kata Anggota Komite IV DPD RI, H. M Yasin Welson Lajaha saat kunjungan kerja dalam rangka sosialisasi dan penyerapan aspirasi daerah tentang pelaksanaan progran dana kelurahan 2019 di kantor Wali Kota Baubau, Selasa 4 Desember 2018.

Kata dia, dana ini akan dibagi kepada 8.212 kelurahan yang ada diseluruh Indonesia. Ia menaksir perkelurahan akan mendapat kucuran anggaran sekitar Rp 300 juta.

Keluarnya dana ini karena adanya desakan dari seluruh asosiasi kabupaten/kota dan seluruh lurah serta juga hasil reses dari anggota DPD RI di daerah. Seluruh daerah memiliki aspirasi yang sama agar mereka juga mendapat kucuran dana sebagaimana dana desa sejak 2015 lalu.

Dana kelurahan ini telah dipayungi dengan dikeluarkannya PP Nomor 17 tahun 2018. Makanya, 2019 nanti dana ini dipastikan akan dikucurkan.

“Itu pasti, 2019 sudah pasti keluar. Kami sudah ketemu dengan Menteri Keuangan dan sudah dijelaskan seperti itu,” katanya.

Ditanya kapan jadwal pasti dana ini dikucurkan, Yasin memprediksi paling lambat April 2019. Anggaran akan dikucurkan sebanyak dua tahap.

Kata dia, dana kelurahan ini akan digunakan pemerintah kelurahan untuk membangun infrastruktur daerah dan program lainnya yang dianggap penting. Penggunaan dana kelurahan ini juga akan diawasi.

“Kami juga dari DPD RI akan turun mengawasi. Khan ada dua tahap, jadi kalau progres tahap pertamanya tidak baik bisa jadi tahap kedua dikurangi,” tukasnya.

Baca Juga :  Direktur Kesbangpol Kemendagri Jabat Pj Sekda Sultra

Yasin berharap dengan adanya progran dana kelurahan ini maka pembangunan infrastruktur kelurahan dapat meningkat. Terlebih sumber daya manusianya. (adm)

Facebook Comments