Jalan By Pass Kembali Dilanjutkan, Disuntik APBN Rp 6 Miliar

BAUBAU, Rubriksultra.com – Pembangunan jalan by pass yang menghubungkan dermaga Lakologou dan pelabuhan Fery, Batulo kembali dilanjutkan 2019 ini. Sebelumnya, pembangunan by pass ini sempat macet 2017 lalu akibat tiadanya izin Amdal dan zonasi pesisir pantai.

Plt Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Baubau, Armin mengatakan pembangunan kembali dilanjutkan karena izin Amdal dan zonasi pesisir dari pemerintah provinsi sudah dikantongi pemerintah daerah.

- Advertisement -

Setelah mendapat izin, anggaran pembangunan akhirnya disetujui pemerintah pusat. “Iya benar, tahun ini untuk pembangunan by pass kembali kita lanjutkan. Kita dapat anggaran dari APBN senilai Rp 6 miliar,” kata Armin ditemui di kantor Wali Kota Baubau, Rabu 6 Maret 2019.

Meski begitu, Armin yang juga menjabat Asisten III Setda Kota Baubau ini belum mengetahui persis panjang lintasan pembangunan by pass itu.

Namun, Ia memastikan anggaran Rp 6 miliar itu belum sepenuhnya bisa menyambung jalan yang saat ini masih terputus.

“Kalau panjang saya belum tahu pasti. Tapi jelasnya anggaran ini belum bisa menyambung secara utuh, masih butuh anggaran lagi ditahun berikutnya. Harus bertahap,” kata mantan Plt Sekda Kota Baubau ini.

Lebih lanjut Armin menjelaskan Rp 6 miliar anggaran dari APBN ini akan difokuskan menyambung jalan bay pass mulai dari pelabuhan Fery, Batulo menuju rest area atau terminal Waramusio.

Ditahun berikutnya baru akan diusulkan lagi penyambungan menuju dermaga Lakologou. (adm)

 

Peliput : Sukri
Editor : La Ode Aswarlin

Facebook Comments
Baca Juga :  Lestarikan Tenunan Buton, Istri Kadis Bergaya di Atas Catwalk