Kroasia Dijagokan Juarai Piala Dunia

BAUBAU, Rubriksultra.com- Krosia sukses mengamankan satu tiket final piala dunia 2018 setelah menundukkan Inggris dengan skor 2-1 dini hari tadi. Alhasil, Kroasia akan berhadapan dengan Perancis pada laga puncak setelah menggilas Belgia dengan skor 1-0 pada Rabu dini hari lalu.

Laga final Perancis vs Kroasia yang akan berlangsung pada Minggu, 15 Juli 2018 pukul 23.00 wita nanti diprediksi akan berlangsung seru. Banyak pihak yang menjanggokan Kroasia yang akan mengangkat trofi piala dunia 2018 ini untuk yang pertama kalinya.

- Advertisement -

Salah satunya Wakil Ketua DPRD Kota Baubau, La Bara. Legislator PBB ini menjanggokan Kroasia dengan berbagai pertimbangan.

La Bara menjelaskan usai Brazil tersingkir dari piala dunia 2018. Maka Kroasia muncul sebagai kuda hitam.

Kroasia dinilai kuat setelah berhasil menggilas Argentina 3-0 pada penyisihan grup D. Hasilnya, Kroasia lolos menjadi pemuncak klasemen grup D.

La Bara menjelaskan Perancis memang pernah menjadi juara pada piala dunia 1998 lalu. Namun Ia memprediksi gol laga puncak antara Perancis vs Kroasia nanti yakni 1-2 untuk kemenangan Kroasia.

“Skema permainan Kroasia mulai dari penyisihan grup hingga laga final selalu berkembang dan semakin bagus. Lini tengah dan sayap kanan maupun kiri selalu memberi kejutan bagi lawannya. Apalagi pertahanan Kroasia dalam beberapa pertandingan terakhir sulit untuk ditembus. Makanya diatas kertas saya jagokan Kroasia pada piala dunia 2018 ini,” bebernya ditemui di kantor wali kota Baubau, Kamis (12/7/2018).

Meski di kubu Perancis terdapat pemain yang brilian seperti Giroud, Griezmann, Pogba dan Mbape tak merubah pendirian La Bara untuk mendukung Kroasia. Menurutnya, permainan Perancis selalu monoton hingga laga puncak.

“Intinya tidak akan terjadi laga tambahan maupun adu penalti pada laga puncak nanti. Saya tetap menjagokan Kroasia dengan prediksi gol 1-2 untuk Kroasia,” tandasnya. (adm)

Baca Juga :  Mengaku Duda, Oknum PNS di Baubau Dipolisikan Istri Kedua

 

Peliput : Sukri Arianto
Editor : La Ode Aswarlin

Facebook Comments