Samahuddin Resmikan Pasar Rakyat, Komitmen Tumbuhkan Simpul Ekonomi

Bupati Buteng, H. Samahuddin memukul gong tanda diresmikannya pasar rakyat Sangia Wambulu didampingi Wakil Bupati Buteng, La Ntau, Jum'at 18 Oktober 2019. (FOTO SUKRI)

LABUNGKARI, Rubriksultra.com- Pemerintah Kabupaten Buton Tengah (Buteng) dibawah kepemimpinan Bupati Buteng, H. Samahuddin dan Wakil Bupati Buteng, La Ntau berkomitmen menumbuhkan simpul ekonomi baru bagi masyarakatnya. Salah satunya dengan menghadirkan pasar rakyat diseluruh kecamatan yang ada.

Memasuki tahun ketiga memimpin daerah yang terkenal dengan sebutan negeri seribu gua ini, pembangunan pasar rakyat yang digenjot pasangan SamaTau ini mulai terlihat.

- Advertisement -

Sedikitnya 12 pasar rakyat sudah berhasil dibangun dalam kurun waktu dua tahun. Delapan diantaranya menggunakan Dana Alokasi Khusus (DAK) dan empat lainnya menggunakan APBN melalui Dana Pembantuan.

Terkini, salah satu dari 12 pasar rakyat itu baru saja diresmikan pada Jum’at 18 Oktober 2019 siang tadi. Pasar rakyat itu terletak di Kecamatan Sangia Wambulu.

Peresmian dilakukan langsung Bupati Buteng, H. Samahuddin didampingi Wakil Bupati Buteng, La Ntau. Segenap kepala OPD dan pemerintah kecamatan serta pemerintah desa termasuk masyarakat setempat ikut menyaksikan moment berbahagia itu.

“Pasar rakyat Sangia Wambulu dibangun sejak 2018 dengan menggunakan APBN melalui dana tugas pembantuan dari Kementerian Perdagangan RI. Sebenarnya, peresmian pasar ini direncanakan sejak bulan lalu namun mengalami perubahan jadwal sehingga baru bisa dilaksanakan hari ini,” kata H. Samahuddin sesaat sebelum meresmikan pasar rakyat itu.

Kata dia, kehadiran pasar sesunguhnya adalah bagian dari tanggung jawab pemerintah dalam rangka mewujudkan kehidupan masyarakat yang sejahtera. Pembangunan pasar bertujuan tidak lain agar akses ekonomi itu semakin nyata ditengah-tengah masyarakat.

“Itulah yang ingin dicapai pemerintah. Oelhnya, keberadaan pasar ini patut disyukuri, karena ini bukti nyata bahwa pemerintah terus menerus memberikan kontribusi besar dalam rangka membangunan akses ekonomi masyarakat,” katanya.

Masyarakat Sangia Wambulu antusias menyalami Bupati Buteng, H. Samahuddin dan Wakil Bupati Buteng, La Ntau usai meresmikan pasar rakyat.

Orang nomor satu di Buteng ini menyadari pembangunan pasar ini tak akan bisa terwujud bila tak ada peran dari instansi terkait yang telah memediasi pelaksanaan sehingga berjalan dengan baik. Juga kepada pemerintah kecamatan, desa terkhusus masyarakat Sangia Wambulu yang telah mendukung pembangunan pasar ini sehingga tercapai sesuai harapan.

Baca Juga :  Kolaborasi Pokdarwis Burangasi, Wujudkan Kemandirian Ekonomi

“Ini semua tercapai karena kerja sama dan kerja keras kita semua. Doakan dan bantu kami untuk terus berkarya dan berbuat demi daerah yang kita cintai ini,” ajak H. Samahuddin.

Dihadapan masyarakat, Bupati Buteng, H. Samahuddin berdoa agar dengan diresmikannya pasar rakyat ini, masyarakat Sangia Wambulu dan sekitarnya cepat makmur. Semakin jaya dan kesejahteraan masyarakat semakin meningkat.

Olehnya, Ia berharap besar agar pasar yang sudah dibangun ini digunakan sebagai kesempatan untuk memberi kemanfataan bagi desa dan masyarakatnya.

“Saya menitip harapan agar semua pedagang dapat menjaga kebersihan pasar, jangan ada lagi pasar yang memberikann kesan kumuh dan bau yang tidak sedap serta tidak teratur. Pedagang harus menata barang dagangannya dengan baik dan rapi, wujudkan pasar yang rapi dan nyaman dalam bertransaksi jual beli,” pintanya.

Kepala Dinas Perdangan dan Perindustrian Kabupaten Buteng, Usman Mbolosi menambahkan, pembangunan pasar rakyat Sangia Wambulu menggunakan APBN melalui dana pembantuan dengan anggaran sebesar Rp 3 miliar. Pembangunannya dimulai sejak 2018 lalu.

Ia meyakini pembangunan pasar rakyat ini akan menggerakkan perekonomian masyarakat. Olehnya, sebisanya setiap tahun akan ada penganggaran untuk pembangunan yang serupa dan akan disebar diseluruh kecamatan yang ada.

“Harapan kami mudah-mudahan pada tahun selanjutnya bisa terus membangun. Apalagi masyarakat sangat antusias dan berpartisipasi serta mendukung pembangunan pasar rakyat ini,” katanya. (adv)

Facebook Comments